Saat Terjadi Gempabumi |
|
Jika Anda berada dalam bangunan:
Lindungi kepala dan badan Anda dari reruntuhan bangunan.
Mencari tempat yang paling aman dari reruntuhan akibat goncangan gempa (seperti di bawah meja, di sudut ruangan yang kuat, di bawah kusen, dll).
|
|
Jika berada di luar bangunan atau area terbuka:
Menghindari dari bangunan yang ada di sekitar Anda (seperti gedung, tiang listrik, pohon dll).
Perhatikan tempat Anda berpijak, hindari apabila terjadi rekahan tanah. |
|
Jika Anda sedang mengendarai mobil:
Keluar, turun dan menjauh dari mobil, hindari jika terjadi rekahan tanah atau kebakaran.
Keluar dari mobil dan berlindung di sampingnya. |
|
Jika Anda tinggal atau berada di pantai:
Jauhi pantai menuju ke tempat yang lebih tinggi untuk menghindari terjadinya Tsunami. |
|
Jika Anda tinggal di daerah pegunungan:
Hindari daerah yang mungkin terjadi longsoran. |